Working Hours : Senin - Jumat | 07:00 - 16:00 WIB Hotline : 081320267492
Blog
  • Admin MI Asih Putera
  • 2024-03-01 12:00:00
  • Berita

Pestanya Pramuka Siaga MI Asih Putera

Cimahi, 29 Februari 2024 - MI Asih Putera menggelar Pesta Siaga untuk kelas 1, 2, dan 3 pada hari Kamis, 29 Februari 2024. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas 1, 2, dan 3. Lokasi yang diambil adalah Kabuci, jalan Kolonel Masturi, Cimahi.

Pesta siaga ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh MI Asih Putera untuk memberikan pengalaman kepramukaan kepada siswa-siswi kelas 1, 2, dan 3. Di pesta siaga ini, mereka mengikuti berbagai kegiatan kepramukaan yang menyenangkan dan penuh keceriaan.

Kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan dalam pesta siaga tersebut diawali dengan upacara pembukaan, dan dilanjutkan dengan permainan yang dipimpin oleh Kak Wini dan Kak Rizky, penjelajahan ke berbagai pos, makan siang dan penutupan.

Untuk kegiatan penjelajahan, para siswa terdiri atas beberapa dangau. Diantaranya ada dangau (pos) menari, dangau menyanyi, dangau membuat maraks dan memainkannya secara harmoni, dangau Games Asik Bikin Berisik. Pesta Siaga kali ini benar-benar pestanya anggota Pramuka siaga!

Meski hanya berlangsung satu hari, pesta siaga ini sangat berkesan bagi siswa-siswi. Mereka mendapatkan banyak pengalaman baru dan pelajaran berharga tentang kepramukaan. Hal ini terlihat dari antusiasme semua peserta dalam mengikuti kegiatan tersebut. Mereka tertawa dan bergembira bersama.

"Senang sekali! Pengen lagi!," kata Naraya, salah satu siswa kelas 1D.

Kepala MI Asih Putera, sekaligus sebagai kepala Mabigus, Bu Nursaadah, berharap pesta siaga ini dapat menjadi sarana untuk menumbuhkan semangat kepramukaan di kalangan siswa-siswi.

Tags
Link Informasi
Client Logo
Client Logo
Client Logo
Client Logo
Client Logo
Client Logo